Beranda / Orang Patut / Tuanku Tambusai: De Padriesche Tijger van Rokan (Harimau Paderi dari Rokan)

Tuanku Tambusai: De Padriesche Tijger van Rokan (Harimau Paderi dari Rokan)

Memperkirakan bahwa peperangan dengan Belanda akan berlangsung lama, dan tawaran perdamaian dari mereka hanya jebakan, maka Tuanku Tambusai menetapkan tekad terus berjuang. Lalu Tuanku Tambusai mengerahkan murid-muridnya untuk membangun benteng pertahanan di kampung asalnya, Dalu-dalu. Bila Belanda dapat mengalahkan kaum Paderi di daerah Minangkabau dan Tapanuli Selatan, maka perjuangan dapat dilanjutkan di kampungnya sendiri.

Sewaktu pasukan Belanda banyak diperlukan untuk menghadapi medan yang lain, Tuanku Tambusai mendapat kesempatan yang baik untuk bergerak. Sekitar tahun 1833, beliau dengan pasukannya menuju Dalu-dalu. Sebelum sampai ke Dalu-dalu, Tuanku Tambusai berhenti di suatu tempat bernama Batang Kayuh. Dari sini Tuanku Tambusai mengirim mata-mata ke Dalu-dalu untuk mencermati situasi di sana. Sambil menunggu laporan dari Dalu-dalu, Tuanku Tambusai membuat benteng di pinggir Sungai Talikumain, diberi nama Kubu Talikumain.

Bagikan

Lihat Juga

Sutardji Calzoum Bachri

Sutardji Calzoum Bachri (SCB) lahir di Rengat, Riau, 24 Juni 1941 dari pasangan Mohammad Bachri ...