Beranda / Kabar / Kalapas Perempuan Kelas II A Pekanbaru Kunjungi LAMR

Kalapas Perempuan Kelas II A Pekanbaru Kunjungi LAMR

lamriau.id-Pekanbaru, Lembaga Adat Melayu Riau (LAMR) menerima kunjungan silaturahmi Kepala Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas II A, Sri Astina, Senin (10/3), di Balai adat LAMR Provinsi Riau, Jalan Diponogoro, Pekanbaru.

“Saya mengucapkan terima kasih atas sambutan hangat yang dilakukan datuk-datuk pengurus LAMR, tujuan kedatangan saya ini meminta petuah tunjuk ajar budaya Melayu Riau, juga ingin bertukar pikiran terkait produk UMKM binaan Lapas II A Pekanbaru,” kata Sri Astina.

Pada kesempatan itu Ketua Umum Majelis Kerapatan Adat (Ketum MKA) LAMR Provinsi Riau, Datuk Seri H. Raja Marjohan Yusuf, menyampaikan bahwa LAMR sangat mendukung produk-produk yang dihasilkan warga binaan Lapas II A Pekanbaru.

“Insyaallah kita bantu, dengan bekerja sama pada ekraf LAMR sehingga dapat menambah penghasilan warga binaan Lapas II A Pekanbaru,” ucap Datuk Seri Marjohan.

Datuk Seri Marjohan juga menyebutkan, LAMR sudah berkerja sama dengan Kejati Riau dengan membentuk Bilik Damai. “Ini kerja sama antara Kejati Riau dan LAM Riau. Tidak hanya sebuah bangunan fisik tapi simbol komitmen bersama untuk mempertahankan dan mengedepankan perdamaian melalui restorative justice dalam bingkai kearifan lokal,” ungkap Datuk Seri Marjohan.

Pada kunjungan tersebut, turut hadir Kepala Seksi (Kasi) Kegiatan Kerja Mulyani, Kasi KPLP Yossy Miruchi, Kasi Kamtib Silviwanti, dan dari LAMR turut hadir Timbalan Ketum MKA Datuk H. Najib Effendi, Bendum LAMR Datuk Muhammad Fadhli, Panglimo Utama Datuk Tengku Hariyanto, Puan Amilia Linggawati dan Puan Teti Amelia.

Bagikan

Lihat Juga

LAMR Sikapi Perpres No Tahun 2025 tentang Penertiban Kawasan Hutan

lamriau-Pekanbaru, Menyikapi Peraturan Presiden (Perpres) No. 5 Tahun 2025 tentang Penertiban Kawasan Hutan, Lembaga Adat ...

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *