Lamriau.id-Pekanbaru, Dir Intelkam Polda Riau Kombes Pol Efrizal melakukan kunjungan silaturahmi ke Lembaga Adat Melayu Riau (LAMR) Provinsi Riau, Selasa (13/02/2024), disambut Hangat oleh Ketua Umum Majelis Kerapatan (MKA) Datuk Seri H. Marjohan Yusuf dan Ketua Umum Dewan Pimpinnan Harian Datuk Seri H. Taufik Ikram Jamil serta Datuk-Datuk Pengurus LAMR.
Pada kesempatannya, Kombes Pol Erizal mengucapkan terima kasih atas kesempatan serta waktu hingga dapat bersilaturahmi, dan berharap dukungan maupun kerjasama dari LAMR Riau dalam mewujudkan situasi Pemilu yang Kondusif di Bumi Lancang Kuning.
Dijelaskannya, saat pertemuan berlangsung, terjadi dialog dua arah, yang sama-sama punya tujuan sama, yakni bagaimana jelang, saat dan pasca Pemilu 2024, berjalan lancar, aman dan terkendali. Banyaknya juga masukan dan saran dari LAMR, terkait menciptakan Pemilu Damai serta komit bersama-sama mengulas perkembangan terkini di Riau. Kedua pihak menunjukkan kesadaran akan pentingnya menjaga stabilitas dan keamanan di Bumi Lancang Kuning, terutama menghadapi tensi dan dinamika politik yang sedang berlangsung.
Sementara itu, Datuk Seri H. Taufik Ikram Jamil menyambut baik langkah yang dilakukan Dir Intelkam Polda Riau Kombes Erizal sekaligus menyampaikan ucapan terima kasih atas kehadiran tersebut.
Ia menyebut, bahwa LAMR sebagai mitra pemerintah akan terus menjaga hubungan baik dan membantu giat-giat Kepolisian menciptakan situasi yang kondusif di Riau.
“Kita bersama-sama untuk menciptakan situasi yang kondusif dan siap untuk bekerja sama dan mendukung Polda Riau dalam menciptakan suasana yang aman dan kondusif menjelang Pemilu 2024 hal ini sejalan dengan pepatah Melayu, hidup serumah beramah ramah, hidup sedusun tuntun menuntun, hidup sekampung tolong menolong, hidup senegeri beri memberi.,” kata Datuk Seri Taufik Ikram Jamil
Pertemuan ini diakhiri dengan tekad kuat untuk menjalin kerja sama yang lebih erat antara LAMR dan Polda Riau, guna menciptakan sinergi positif dalam menjaga kestabilan dan kedamaian Provinsi Riau.